Gadget and Tools

5 Laptop Touchscreen HP Terbaik 2025, Mulai dari 3 Jutaan!

Editor Annasya Nariswari H 22/10/2025 1.598 Viewer

Teknologi touchscreen tengah marak di banyak gadget karena kehadirannya dapat memudahkan penggunaan sehari-hari jadi lebih efektif. Salah satu produsen laptop yang juga memiliki menyertai teknologi ini di produknya adalah HP. Cari tahu rekomendasi laptop touchscreen HP di penjelasan berikut ini.

Daftar Harga Laptop Touchscreen HP

Berikut daftar harga laptop touchscreen HP.

Nama Produk

Harga Bulan Oktober 2025*

HP 14-D004AX Celeron N2820

Rp3.400.000

HP Pavilion x360 14-ek2123TU Core i3 8GB/512GB

Rp9.999.000

HP Envy x360 14-fc0666TU Core Ultra 5 16GB/512GB

Rp16.609.000

HP OmniBook Ultra Flip 14-fh0777TU Core Ultra 7 32GB/1TB

Rp27.799.000

HP Spectre x360 14-eu0072TU Core Ultra 7 8GB/512GB

Rp10.869.000

*Harga terbaru Oktober 2025 dan dapat berubah sewaktu-waktu.

Rekomendasi Laptop Touchscreen HP

Di bawah ini merupakan rekomendasi laptop HP dari harga termurah hingga termahal.

1. HP 14-D004AX Celeron N2820

Laptop Touchscreen HP

Rekomendasi laptop touchscreen HP yang pertama adalah HP 14-D004X Celeron N2820. Laptop ini menghadirkan performa mumpuni dengan harga terjangkau berkat dukungan prosesor Intel Celeron N2820. Laptop HP ini bisa melibas seluruh tugas harian dengan mudah tanpa muncul hambatan. 

Selain bantuan dari prosesor, laptop ini juga dilengkapi dengan Intel HD Graphics untuk bagian pengolahan grafisnya sehingga seluruh pergerakan mengolah desain atau menonton film kesukaan akan terlihat lebih mulus. 

Layar touchscreen-nya juga dikemas dengan ukuran 14 inci serta resolusi sebesar 1366 x 768 piksel HD. Layar laptop ini memiliki kinerja yang responsif saat disentuh sehingga tugas bisa diselesaikan dengan baik dan cepat. 

Sementara itu, bagian penyimpanannya dilengkapi dengan RAM 4GB dan penyimpanan internal 320GB yang memungkinkan Anda menyimpan banyak dokumen pekerjaan, foto, video, dan lainnya. Untuk pemakaian, laptop ini disokong dengan baterai 2660 mAh yang kuat digunakan bekerja seharian. 

Dengan harga laptop murah, Anda sudah mendapatkan laptop dengan spesifikasi yang mumpuni di kelasnya dan cukup untuk menyelesaikan pekerjaan harian.

Spesifikasi Detail
Dimensi & Berat Ukuran perangkat: 38 × 26 × 2.8 cm; Berat: 2.1 kg
Layar Layar LED HD 15,6″ dengan dukungan 10 titik sentuh
Resolusi Layar 1366 × 768 piksel
Sistem Operasi Tanpa sistem operasi bawaan
CPU Intel Celeron N2820 @ 2.13 GHz
Kartu Grafis Intel HD Graphics (32 MB dedicated + hingga 1760 MB shared)
RAM 4 GB DDR3 PC3L‑12800 (1 modul)
Hardisk (ROM) HDD 750 GB
Baterai Baterai Lithium‑Ion 4‑sel, 2660 mAh
Konektivitas Wi‑Fi, pembaca kartu (card reader), DVD‑RW, LAN Realtek PCIe-FE
Port 3× USB, HDMI, VGA OUT, audio combo jack

BACA JUGA: 5 Rekomendasi Laptop 8GB, Performa Tangguh!

2. HP Pavilion x360 14-ek2123TU Core i3

Laptop Touchscreen HP

Rekomendasi kedua laptop touchscreen HP yang bisa dipertimbangkan adalah HP Pavilio x360 14. Laptop ini hadir dengan penggunaan prosesor Intel Core i3 di bagian dapur pacunya serta dukungan dari kartu grafis Intel Graphics di bagian pengolahan grafis. Perpaduan dari keduanya akan menghadirkan kinerja yang tangguh dan lancar sehingga tidak menghalangi aktivitas kerja sehari-hari. 

Salah satu merek laptop bagus ini juga disemati oleh kapasitas RAM sebesar 8GB dan penyimpanan internal seluas 512GB. Seluruh memori data dari pekerjaan sehari-hari atau file media pun bisa ditampung dengan mudah tanpa perlu khawatir kehabisan ruang penyimpanan. 

Layar touchscreen laptop ini hadir dengan ukuran 14 inci beresolusi Full HD dan bisa diputar hingga 360 derajat. Dengan begitu, penggunaan laptop jadi lebih fleksibel di segala situasi. Pengalaman menikmati tontonan hiburan juga nyaman. 

Yang spesial dari laptop ini adalah adanya pen yang bisa menemani pekerjaan menggambar atau desain sehari-hari dan baterainya dapat diisi ulang sehingga cocok digunakan sebagai laptop desain grafis. Selain itu, desain keyboard-nya juga dalam bentuk Backlit Keyboard sehingga Anda bisa mengetik meskipun di dalam ruangan yang gelap. 

Untuk pemakaian, laptop ini ideal untuk menemani aktivitas sepanjang hari karena baterainya diklaim bisa tahan sampai 9 jam dan dapat terisi hingga 50% hanya dalam setengah jam menggunakan pengisian daya HP Fast Charge. 

Spesifikasi Detail
Dimensi & Berat (Data tidak tersedia)
Layar 14″ FHD multitouch IPS touchscreen, edge‑to‑edge glass, 250 nits, 45% NTSC
Resolusi Layar 1920 × 1080 piksel
Sistem Operasi Windows 11 Home + Office Home & Student 2021
CPU Intel Core i3‑100U (10MB cache, hingga 4.70 GHz)
Kartu Grafis Intel Graphics (terintegrasi)
RAM 8 GB DDR4‑3200 MHz (onboard)
Hardisk (ROM) 512 GB PCIe NVMe M.2 SSD
Baterai 3‑cell 43 Wh Li-ion polymer
Konektivitas Wi‑Fi 6 (Realtek 2×2), Bluetooth 5.3
Port 1× USB‑C (10 Gbps, Power Delivery, DP 1.4, HP Sleep & Charge), 2× USB‑A 5 Gbps, 1× HDMI 2.1, 1× AC smart pin, 1× headphone/mic combo jack

BACA JUGA: 5 Laptop Intel Core i7, Performa Ngebut Aktivitas Lancar!

3. HP Envy x360 14-fc0666TU Core Ultra 5

Laptop Touchscreen HP

Rekomendasi laptop touchscreen HP yang selanjutnya yaitu HP Envy x360 14. Laptop HP terbaru ini hadir dengan desain layar berukuran 14 inci touchscreen yang dilapisi dengan panel OLED sehingga tampilan visual yang dihadirkan terlihat pekat dan memiliki color depth yang maksimal. Layarnya juga dikemas dengan teknologi Eyesafe yang berguna untuk melindungi mata dari paparan blue light sehingga mata tidak tegang dan tetap nyaman. 

Di bagian dapur pacunya, tersemat prosesor Intel Core Ultra 5 yang memberi performa lancar saat sedang menjalankan tugas multitasking. Tingkat produktivitas Anda pun tetap berjalan seperti biasa. Ada juga kartu grafis Intel Graphics untuk membantu pengolahan grafis jadi lebih mulus tanpa lagging

Teknologi menarik yang dihadirkan laptop ini adalah desainnya yang konvertibel sehingga Anda bisa mengubahnya dari mode laptop ke mode tablet. Pemakaiannya pun jadi lebih fleksibel dan efisien apabila Anda ingin berpindah tempat saat bekerja. 

Dengan kapasitas RAM sebesar 16GB dan penyimpanan internal seluas 512GB, Anda bisa menampung apapun di laptop ini dengan lebih leluasa. Proses transfer data dan booting laptop juga lebih lancar.

Spesifikasi Detail
Dimensi & Berat 31.33 × 21.89 × 1.69 cm; berat 1.39 kg
Layar 14″ OLED sentuh, low‑blue light, 400 nits, VRR 48–120 Hz, rasio aspek 16:10, bezel micro‑edge
Resolusi Layar 2.8K (resolusi tinggi untuk tajam dan detil)
Sistem Operasi Windows 11 Home SL (dengan Office Home & Student 2021)
CPU Intel® Core™ Ultra 5 125U – 12 core/14 thread, hingga 4.3 GHz (Turbo Boost), cache 12 MB
Kartu Grafis Grafis terintegrasi Intel® Graphics
RAM 16 GB LPDDR5‑6400 MHz (onboard)
Hardisk (ROM) 512 GB PCIe Gen4 NVMe M.2 SSD (ada dua slot 512 GB untuk total 1 TB opsional)
Baterai Baterai 3‑cell 59 WHr yang mendukung fast charge hingga 50 % dalam 30 menit; daya tahan hingga ~10,5 jam pemakaian normal
Konektivitas Wi‑Fi 6E (Intel AX211), Bluetooth 5.3, Modern Standby, HP Dynamic Range
Port 2× USB‑A 10 Gbps (HP Sleep & Charge), 1× HDMI 2.1, 1× USB‑C 10 Gbps (PD, DP 2.1, Sleep/Charge), 1× Thunderbolt 4 40 Gbps, jack combo, audio, stylus

BACA JUGA: 10 Laptop 10 Jutaan Terbaik 2025, Cocok untuk Gaming!

4. HP OmniBook Ultra Flip 14-fh0777TU Core Ultra 7

Laptop Touchscreen HP

Laptop HP OmniBook Ultra Flip 14 diotaki dengan penggunaan prosesor Intel Core Ultra 7 dan kartu grafis Intel Arc Graphics. Berkat keduanya, laptop ini pun memiliki performa yang tangguh untuk tugas komputasi apapun dan dapat mengolah grafis dengan cepat. 

Performa laptop ini juga didukung dengan kapasitas RAM sebesar 32GB yang mengizinkan tugas multitasking jadi lancar serta penyimpanan internal seluas 1TB yang bisa memuat banyak data penting. Selain itu, laptop nyaman digunakan karena memiliki perlindungan terhadap privasi Anda berkat fitur Fingerprint Reader sehingga hanya Anda yang dapat mengakses laptop. 

Layar touchscreen laptop HP ini dikemas dengan luas 14 inci beresolusi 2,8K dan dilapisi oleh panel layar IPS. Dengan begitu, seluruh tampilan visual yang hadir saat menonton video ataupun gaming terlihat jernih dan memiliki variasi warna akurat. Pada sisi atas juga bisa ditemukan webcam beresolusi 9 MP yang memiliki fitur untuk menyesuaikan cahaya redup sehingga aktivitas video call lebih nyaman. 

Spesifikasi Detail
Dimensi & Berat 31,37 x 21,62 x 1,49 cm; berat 1,34 kg
Layar 14″ OLED sentuh, 2.8K, 400 nits, layar micro-edge, rasio 16:10, dukung VRR 48–120 Hz, sistem anti blue light
Resolusi Layar 2.8K (sekitar 2880 x 1800)
Sistem Operasi Windows 11 Home Single Language (opsional upgrade ke Windows 11 Pro) + Office Home and Student 2021
CPU Intel Core Ultra 7 258V, hingga 4.8 GHz (8 core, 8 thread, 12 MB L3 cache)
Kartu Grafis Intel Arc Graphics
RAM 32 GB LPDDR5x‑8533 MT/s (onboard)
Hardisk (ROM) 1 TB PCIe Gen4 NVMe M.2 SSD + 25 GB Dropbox gratis selama 12 bulan
Baterai 6‑cell 64 WHr Li-ion dengan fast charge: 50 % dalam 45 menit
Konektivitas Wi‑Fi 7 (Intel Fillmore Peak 2) + Bluetooth 5.4
Port 2× Thunderbolt 4 (USB-C 40 Gbps), 1× USB-C 10 Gbps, jack audio combo, AC smart pin

BACA JUGA: Ingin Laptop Baru tapi Budget Mepet? Cek Laptop 5 Jutaan Ini!

5. HP Spectre x360 14-eu0072TU Core Ultra 7

Laptop Touchscreen HP

Rekomendasi laptop touchscreen HP yang terakhir adalah HP Spectre x360 14-eu0072TU Core Ultra 7. Laptop yang satu ini dapat meningkatkan produktivitas Anda dan memproses seluruh perintah dengan baik karena disokong dengan prosesor Intel Core Ultra 7. Sementara itu, pengolahan grafisnya juga berjalan mulus dengan tampilan yang lebih realistis berkat dukungan dari kartu grafis Intel Arc Graphics. 

HP Spectre x360 14 memiliki layar 14 inci yang sudah mendukung teknologi touchscreen sehingga seluruh pekerjaan bisa diselesaikan dengan cepat dan efisien. Pengalaman menonton dengan laptop ini pun memuaskan karena hadir dengan resolusi yang jernih serta imersif. 

Untuk kapasitas penyimpanan, laptop ini menawarkan RAM 32GB dan penyimpanan internal SSD seluas 1TB sehingga Anda bisa meng-install banyak aplikasi maupun file media dengan leluasa. Selain itu, laptop ini juga memiliki ketahanan pemakaian hingga 12,5 jam lamanya. 

Itu dia rekomendasi dan spesifikasi singkat dari 5 laptop touchscreen HP yang bisa Anda pahami sebelum membeli. Semoga informasi di atas membantu!

Spesifikasi Detail
Dimensi & Berat Berat: 1,44 kg
Layar 14″ OLED multitouch, 48–120 Hz, Gorilla Glass NBT
Resolusi Layar 2.8K (2880 × 1800), 100% DCI‑P3, HDR 500 nits, SDR 400 nits
Sistem Operasi Windows 11 Home + Office Home & Student 2021
CPU Intel® Core™ Ultra 7 155H, hingga 4.8 GHz, 16 cores / 22 threads
Kartu Grafis Intel® Arc™ Graphics
RAM 32 GB LPDDR5x‑7467 MHz (onboard)
Hardisk (ROM) 1 TB PCIe Gen4 NVMe M.2 SSD
Baterai 4‑cell, 68 Wh Li‑ion polymer; 65 W USB-C adapter
Konektivitas Wi‑Fi 7 (2×2), Bluetooth 5.4
Port 1× USB‑A 10 Gbps (Sleep & Charge); 2× Thunderbolt™ 4 (USB‑C 40 Gbps, Power Delivery, DisplayPort 2.1, Sleep & Charge); 1× headphone/mic combo

BACA JUGA: 5 Laptop Gaming Murah, Performa Gahar untuk Game Berat!

Belanja elektronik secara mudah tanpa perlu datang ke toko Erablue Elektronik terdekat? Langsung belanja di toko elektronik online erablue.id yang kini memberikan banyak kemudahan, cukup klik dan belanja. Untuk memudahkan Anda berbelanja, Erablue memberikan fasilitas:

  • Gratis Pengiriman dan Pemasangan*.
  • Layanan 1 Tukar 1 untuk produk cacat pabrik*.
  • Garansi resmi.

*syarat dan ketentuan berlaku